Rabu, 14 Oktober 2009

HUT KUANSING KE-10

Tanggal 12 Oktober 1999 Kabupaten Indragiri Hulu melaksanakan pemekaran wilayah. Kabupaten Indragiri Hulu dibagi menjadi dua kabupaten yaitu Kabupaten Indragiri Hulu dan Kabupaten Kuantan Singingi. Maka pada tanggal 12 Oktober 1999 ini Kabupaten Kuantan Singingi sah menjadi kabupaten yang berdaulat. Kuantan Singingi berhak melaksanakan otonomi daerah, dimana seluruh kebijakan pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi ditetapkan sendiri tanpa dikonfirmasikan terlebih dahulu kepada Kabupaten Indragiri Hulu. Hari itu juga dijadikan hari ulang tahun Kabupaten Kuantan Singingi. Kuantan Singingi juga menetapkan mottonya "BASATU NAGORI MAJU".
10 tahun Kuantan Singingi berdiri,banyak perubahan-perubahan yang terjadi, baik perubahan kuantitatif ataupun perubahan kualitatif. Perubahan kuantitatif adalah perubahan yang dapat dilihat secara nyata ataupun konkret, sedangkan perubahan kualitatif adalah peruibahan pada mutu setiap masyarakat, misalnya perubahan dalam hal SDM masyarakat, perekonomian masyarakat,dll.
Salah satu perubahan kuantitatif yang dapat kita lihat dan kita rasakan pada saat ini adalah pembangunan yang merata di daerah-daerah yang ada di Kabupaten Kuantan Singingi.Dan pada saat ini sedang diadakannya pembangunan dua bangunan mega yaitu bangunan SMA PIntar dan sport center yang ada di Kota Teluk Kuantan.
Pada perubahan kuantitatif yang sedang dilaksanakan oleh pemerintah Kuansing adalah dibangunnya SMA Pintar untuk menciptakan manusia-manusia yang cerdas dalam berbagai bidang sehingga dapat memajukan Kabupaten Kuantan Singingi.
Sedangkan pada peringatan HUT ke-10 Kuansing pada tanggal 12 Oktober 2009 kemaren, pemerintah Kuansing mengadakan berbagai lomba yang diikuti oleh masyarakat Kuantan Singingi. Dan pada hari senin tanggal 12 Oktober 2009 tersebut dilaksanakan upacara dengan memakai baju melayu atau busana muslim.
Semoga dengan bertambahnya umur, Kabupaten Kuantan Singingi semakin maju pula dalam berbagai bidang kehidupan. Sehingga apa yang dicita-citakan Kabupaten Kuantan Singingi dalam mottonya dapat tercapai.amin........................

0 komentar:

Posting Komentar